Setelah diperkenalkan ke publik, pelatih timnas Indonesia Patrick Kluivert langsung bergerak melengkapi timnya untuk menukangi tim garuda. Baru-baru ini Patrick menunjuk Quentin Jakoba sebagai pelatih fisik yang nantinya akan bertanggung jawab terhadap kualitas stamina para pemain timnas.
Dalam unggahan Instagram storynya. Jakoba mengonfirmasi jika dirinya memang akan menjadi bagian dari tim Kluivert.
“Bangga menjadi bagian dari tim ini sebagai pelatih fisik” ujarnya dalam unggahan Instagram Story Senin (13/1) lalu
Jejak Karier Quentin Jakoba
Jakoba memang sudah mengenal Patrick Kluivert lebih dulu sebelum keduanya mengemban tugas untuk memperbaiki timnas Indonesia. Dulu ketika Kluivert masih menjadi pelatih timnas Curacao, Jakoba sudah bekerjasama dengannya sebagai pelatih fisik. Bahkan ketika Kluivert menukangi tim Turki Adana Demirspor. Jakoba juga diajak untuk mengomandoi program pelatihan fisik para pemain.
Quentin Jakoba adalah mantan pemain sepakbola. Ia lahir di Belanda namun bermain untuk timnas Curacao. Ia menghabiskan seluruh karier sepakbolanya di Belanda dengan berpindah-pindah klub mulai dari Willem II hingga ASWH. Setelah pensiun, pria berusia 37 tahun itu memulai karier kepelatihannya. Uniknya ia tidak memilih karier kepelatihan sebagai pelatih utama melainkan memilih jalan sebagai pelatih fisik.
Baca juga: Bung Towel Dukung Pemecatan Shin Tae-yong: Kapasitasnya Mentok
Selain berkarier bersama Kluivert di timnas Curacao dan Adana Demirspor. Quentin Jakoba memulai kariernya sebagai pelatih fisik di Kozakken Boys, klub yang juga pernah ia bela ketika menjadi pemain professional. Selain pelatih fisik, Quentin Jakoba juga pernah menjabat sebagai manajer kinerja di NAC Breda.
Dengan sederet pengalamannya, Quentin Jakoba diharapkan dapat menjadi bagian penting untuk menunjang stamina para pemain garuda. Mengingat, terkadang pemain timnas Indonesia kerap kelelahan ketika memasuki menit-menit terakhir. Kehadirannya sebagai pelatih fisik membuat kita boleh berharap akan kinerjanya yang baik dan membuat para pemain timnas dapat lebih kuat bertarung.
Seiring dengan pemecatan pelatih Shin Tae-yong, tim pelatih STY pun turut diberhentikan. Maka Kluivert memulai program pelatihnya dengan menunjuk orang-orang yang ia percayai untuk dapat membantunya dalam menukangi timnas Indonesia.
Dengan penampilannya yang bugar, patut ditunggu apakah Quentin Jakoba dapat membuat stamina dan fisik pemain Indonesia menjadi lebih baik untuk mengarungi pertandingan-pertandingan penting yang sudah menunggu di depan.
1 komentar