Berikut Hasil Final Keseluruhan Indonesia Masters 2025, Indonesia Tanpa Gelar Juara di Kandang Sendiri

DemosMagz – Gelaran turnamen bulutangkis Daihatsu Indonesia Masters 2025 yang berlangsung sejak 21 – 26 Januari di Istora GBK, Senayan, Jakarta telah memasuki babak final.

Indonesia sendiri menempatkan dua wakilnya di babak final yakni Jonatan Christie (Tunggal Putra) dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Ganda Putra).

Jonatan melawan Kunlavut Vitidsarn dari Thailand, sedang Fajar/Rian akan melawan Man Wei Chong/Kai Wun Tee dari Malaysia.

Jonatan yang menempati ranking 3 dunia, dan Kunlavut ranking 5 dunia ini menjadi pertandingan yang begitu dinantikan. Last match mereka terakhir dalam turnamen HSBC BWF World Tour Finals 2024, Jonatan menang telak dua game dengan skor 21-15 21-12.

Baca juga: Simak Jadwal Lengkap dan Link Streaming Indonesia Masters 2025

Sayangnya, sedang dalam laga final Daihatsu Indonesia Masters 2025, Jonatan harus mengakui keunggulan lawannya. Ia kalah tiga game dengan skor 21-18 17-21 18-21. Meskipun di set awal, Jonatan tampak percaya diri, dan dua set sisanya ia mengimbangi. Tapi Kunlavut bermain lebih tenang.

Sementara Fajar/Rian pun kalah telak dari pasangan ganda putra Malaysia, Man/Kai dengan skor 11-21 19-21.

Berikut hasil lengkap Final Daihatsu Indonesia Masters 2025, Minggu (26/1/2025):

Tunggal Putri

Ratchanok Intanon (THA) [6] vs Sim Yu Jin (KOR)

21-18 21-17

Tunggal Putra

Jonatan Christie (INA) [3] vs Kunlavut Vitidsarn (THA) [5]

21-18 17-21 18-21

Ganda Putri

Kim Hye Jeong/Kong Hee Yong (KOR) [5] vs Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (MAS) [2]

21-12 17-21 21-18

Ganda Putra

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (INA) [1] vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee (MAS) [7]

11-21 19-21

Ganda Campuran

Guo Xin Wa/Chen Fang Hui (CHN) [5] vs Hiroki Midorikawa/Natsu Saito (JPN) [7]

15-21 17-21

Maka dengan demikian, turnamen tahunan Indonesia Masters 2025 berakhir dan tahun ini Indonesia tanpa gelar juara di kandang sendiri!.

Padahal tahun kemarin, Indonesia berhasil membawa satu gelar juara ganda putra atas nama Leo Rolly/Daniel Marthin. Tidak apa-apa Sobat Demos masih ada tahun depan, sampai jumpa di Indonesia Masters 2026!.

Perlu diketahui, sampai saat ini Indonesia berhasil mengoleksi 29 gelar juara Indonesia Masters sejak pertama kali diselenggarakan pada tahun 2010. Rincian gelar yang didapat yaitu, 8 gelar tunggal putra, 1 tunggal putri, 12 ganda putra, 2 ganda putri, dan 6 ganda campuran.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *