DemosMagz – Saat memasuki dunia kerja, yang menjadi pertimbangan perusahaan saat merekrut kamu bukan hanya dari ijazah saja.
Namun ada beberapa pertimbangan lain, seperti kemampuan (skill) yang kamu miliki yang nantinya akan berguna bagi perusahaan.
Semakin kamu memiliki skill yang berguna bagi perusahaan, semakin besar potensi perusahaan menerima kamu untuk bekerja.
Selain itu, skill yang kamu miliki juga merupakan bukti bahwa kamu belajar dengan baik di sekolah atau perguruan tinggi.
Berikut telah kami rangkum, 5 skill yang wajib kamu punya sebelum memasuki dunia kerja versi DemosMagz:
1. Public Speaking
Public speaking atau berbicara di depan banyak orang adalah skill pertama yang harus kamu kuasai sebelum memasuki dunia kerja.
Skill ini sewaktu-waktu pasti berguna untuk kamu dalam menyelesaikan pekerjaan, contohnya untuk presentasi.
Selain untuk presentasi, public speaking juga berguna saat kamu menjawab pertanyaan dari atasan mengenai progres pekerjaanmu.
Berbicara di depan banyak orang atau seseorang, dapat kamu pelajari dengan banyak-banyak membaca, dan berdiskusi.
Banyak membaca akan tentu menambah pengetahuan kosa kata di otakmu, sehingga kamu tidak bingung memilih kata saat berbicara.
Selain banyak membaca, kamu juga bisa berdiskusi, entah bersama teman, pacar, atau keluarga, tentang apa yang sudah kamu baca.
Diskusi membantu kamu mengolah kalimat saat menjelaskan sesuatu kepada lawan diskusimu, juga membantu kamu agar berani berbicara.
Baca juga: Tips dan Trik Buat Gen Z yang Bingung Memilih Jurusan Kuliah
2. Microsoft Office
Skill selanjutnya yang wajib kamu kuasai adalah mampu mengoperasikan Microsoft Office, di antaranya Excel, Word, dan Power Point.
Tiga tools tersebut wajib untuk kamu kuasai, terlebih saat ini banyak jenis pekerjaan harus dikerjakan menggunakan komputer melalui alat-alat tersebut.
Microsoft Office banyak dipakai oleh perusahaan-perusahaan untuk melakukan pendataan, pemberkasan, dan presentasi.
Kamu bisa mulai mempelajari ms office dari fungsi-fungsi sederhana, seperti membuat tabel, merubah ukuran gambar, atau mengubah font.
Mampu mengoperasikan ms office bisa membuatmu berpotensi mendapatkan posisi administrasi atau staff di perusahaan.
3. Berbahasa Asing
Kemampuan yang harus kamu kuasai atau punya sebelum memasuki dunia kerja adalah kemampuan untuk berbahasa asing.
Dalam dunia kerja, banyak sekali istilah-istilah yang menggunakan bahasa asing, kamu harus mulai mempelajarinya dari sekarang.
Minimal sekali kamu mengetahui kata-kata dasar dalam bahasa Inggris, jadi nilai plus bagi kamu apabila menguasainya.
Selain itu, mampu berbahasa asing entah bahasa dari negara manapun, dapat memberimu peluang karir yang lebih baik.
Mungkin saja kamu ingin bekerja di luar negeri, atau ingin mendapat jabatan strategis yang memungkinkan kamu harus berkomunikasi dengan orang luar.
Jadi tidak ada ruginya jika mulai dari sekarang kamu belajar berbahasa asing, minimal sekali bahasa Inggris.
4. Mengendarai Motor/Mobil
Dapat mengendarai kendaraan baik motor maupun mobil adalah salah satu kemampuan yang harus kamu kuasai sebelum memasuki dunia kerja.
Mampu mengendarai motor minimal sekali dapat mempercepat kamu untuk sampai ke tempat kerja, selain itu, tidak sedikit pekerjaan harus dikerjakan dengan menggunakan motor.
Skill berkendara juga dapat menjadi point plus buat kamu terlebih mampu mengendarai mobil, karena tidak banyak orang dapat mengendarai mobil.
Jika kamu mampu mengendarai mobil, sewaktu-waktu mungkin perusahaan atau atasanmu akan membutuhkan skill tersebut.
Walaupun saat ini sudah banyak angkutan umum, akan tetapi mampu mengendarai kendaraan sendiri akan membuat kamu lebih fleksibel dalam berpergian menjalankan tugas kerja.
5. Skill dalam Pekerjaan yang Ingin Kamu Geluti
Skill terpenting yang harus kamu kuasai adalah skill yang berkaitan dengan pekerjaan yang kamu cita-citakan.
Contoh, jika kamu ingin menjadi arsitek, percuma saja kamu bisa berbahasa asing, mahir dalam public speaking tapi hasil kerjamu dalam bidang tersebut sangat buruk.
Pilih satu skill yang berkaitan dengan pekerjaan yang ingin kamu geluti di masa depan, kemudian kamu fokus mempelajari skill tersebut sampai mahir.
Mungkin banyak orang mempunyai skill yang sama denganmu, tapi tidak semua orang mampu menjadi ahlinya.
Tentu saja jika kamu mahir atau ahli dalam satu bidang tertentu, itu akan menjadi point plus bagi kamu yang akan dilihat perusahaan sebagai pertimbangan.
Ketika kamu mahir dalam satu hal tertentu, saat melakukan pekerjaan yang berkaitan dengan skill tersebut, kamu akan menyelesaikannya dengan cepat dan tepat.
Itu dia 5 skill yang wajib kamu kuasai sebelum masuk dunia kerja versi DemosMagz.
1 komentar