DemosMagz – Danantara akhirnya telah diresmikan oleh Presiden Prabowo. Banyak orang bertanya-tanya apa sebetulnya arti dari kata Daya Anagata Nusantara yang jadi kepanjangan dari Danantara. Kata Daya dan Nusantara mungkin sudah sangat familiar di telinga. Namun kata Anagata sepertinya masih asing untuk orang Indonesia. Sebetulnya apa arti dari kata Anagata?
Disadur dari berbagai sumber, Anagata sendiri diambil dari bahasa sangsakerta yang berarti masa depan. Kata ini dipilih karena sejalan dengan cita-cita Danantara yang diharapkan menjadi salah satu program pemerintah yang bermanfaat untuk Indonesia di masa depan.
Baca juga: Prabowo Resmikan Danantara, Mantan Perdana Menteri Inggris Jadi Pengawasnya
Kata ini terdengar eksklusif namun di sisi lain terdengar sebagai kata yang sangat Indonesia. Kata Daya Anagata Nusantara sendiri dipilih oleh Prabowo.
“Kita beri nama Danantara, Daya Anagata Nusantara, artinya daya energi kekuatan Anagata masa depan Nusantara Tanah Air kita” Kata Prabowo saat pertama kali memperkenalkan Danantara ke publik beberapa waktu lalu.
Jika digabungkan Daya Anagata Nusantara memiliki arti upaya pemerintah untuk melihat masa depan Indonesia yang diharapkan dapat berjalan sesuai rencana serta berhasil mencapai target meningkatkan ekonomi Indonesia hingga 8%.
Danantara sendiri akan mengelola uang Badan Usaha Milik Negara (BUMN) untuk dikelola dengan harapan dapat menaikan taraf ekonomi Indonesia.
Ide sudah tercetus sejak Menteri Soemitro menjabat
Danantara sendiri sudah diresmikan presiden Prabowo di istana merdeka Jakarta. Nantinya badan besar ini akan dipimpin oleh Rosan Roeslani sebagai CEO yang mengelola dana yang begitu besar dari berbagai pendapatan badan usaha berplat merah.
Beberapa sumber menyebutkan sebetulnya ide ini sudah tercetus oleh Soemitro, mantan Menteri Keuangan Indonesia yang pernah membuat konsep serupa seperti Danantara, hanya saja ide tersebut belum berhasil ia wujudkan.
Kini di tangan Prabowo yang notabenenya adalah anak kandung Soemitro, ide besar sang ayah itu benar-benar diwujudkan.
Pengelolaan Danantara memang harus dicermati. Banyak pengamat mewanti-mewanti agar Danantara dikelola dengan benar dan transparan sebab badan ini mengelola uang yang begitu besar dan patut dipertanggung jawabkan ke publik.
1 komentar