DemosMagz – Persib Bandung kini tengah menghadapi tantangan oleh beberapa pemain kuncinya yang mengalami cedera. Kali ini datang dari Rachmat Irianto yang harus mengakhiri Liga 1 musim 2024/2025 lebih cepat.
Pelatih Kepala Persib, Bojan Hodak, menjelaskan, Rian akan absen hingga akhir musim karena cedera Anterior Cruciate Ligament (ACL).
“Ya, ACL. Itu tidak bagus. Jadi dia absen sepanjang musim ini dan mungkin beberapa bulan setelahnya,” ujar Bojan,dikutip dari persib.co.id.
Pelatih berkebangsaan Kroasia tersebut menambahkan, Rian –sapaan akrab Rachmat Irianto akan menjalani operasi pada 22 Januari 2025 mendatang
Sebelumnya, Rian mengalami cedera dan terpaksa harus ditarik keluar saat menghadapi PSBS Biak pada Sabtu (11/1/2025) lalu di Stadion Lukas Enembe, Jayapura.
Meskipun saat ini Persib masih berada di peringkat pertama klasemen sementara Liga 1 musim 2024/2025, absennya para pemain kunci akibat cedera tentu menjadi tantangan besar bagi skuad Maung Bandung. Berikut deretan pemain Persib yang mengalami cedera.
Febri Hariyadi
Penyerang sayap Persib Bandung, Febri Hariyadi harus menepi lebih awal sebelum Liga 1 musim 2024/2025 dimulai karena cedera ACL. Febri mengalami cedera saat Persib melawan Persis Solo dalam pertandingan pamungkas Grup A Piala Presiden 2024 pada Kamis (25/7/2024) tahun lalu.
Rezaldi Hehanussa
Saat ini, bek kiri Persib, Rezaldi Hehanussa masih menjalani pemulihan cedera lututnya. Pemain yang akrab disapa Bule tersebut baru bermain satu kali bersama Persib saat menghadapi Dewa United di pekan kedua Liga 1 musim 2024/2025. Saat itu, ia hanya bermain selama 56 menit dan terpaksa digantikan oleh Edo Febriansah.
Dedi Kusnandar
Gelandang berusia 33 tahun Persib, Dedi Kusnandar mengalami patah tulang saat Persib menghadapi Barito Putra pada Rabu (18/12/2024) tahun lalu. Ia harus ditarik keluar dan digantikan oleh Adam Alis pada menit ke-53 setelah mengalami cedera di Stadion Sultan Agung, Bantul.
Rachmat Irianto
Sebagaimana Febri, dan Dedi, Rachmat Irianto juga mengalami cedera. Pemain yang akrab disapa Rian tersebut harus ditarik keluar saat bertandang melawan PSBS Biak pada Sabtu (11/1/2025) di Stadioan Lukas Enembe, Jayapura karena cedera ACL dan harus menjalani tindakan operasi pada 22 Januari 2025.
Dimas Drajad
Selain Rian, Dimas Drajad juga mengalami hal yang sama dengan Rachmat saat Persib bertandang ke Jayapura menghadapi PSBS Biak. Dimas mengalami masalah pada engkelnya setelah sempat sembuh dan diragukan bisa tampil melawan Arema FC pada Jumat (24/1/2025) mendatang.
David da Silva
Selain mengalami kekalahan pertama di musim 2024/2025, Persib juga harus kehilangan David da Silva karena mengalami cedera. David harus ditarik keluar dan digantikan oleh pemain baru Persib, Gervane Kastaneer karena mengalami masalah pada otot pahanya ketika melawan Dewa United.
Persib Bandung harus berjuang tanpa beberapa pemain utamanya karena cedera, hal ini tentu menambah tekanan bagi tim pelatih untuk bisa mengoptimalkan performa pemain yang ada. Meskipun mempunyai kedalaman skuad yang cukup baik, para pemain diharapkan bisa konsisten hingga akhir musim Liga 1 2024/2025.