DemosMagz – PSM Makassar jadi satu-satunya klub sepakbola asal Indonesia yang berhasil lolos ke babak semifinal ASEAN Club Championship setelah pecundangi klub Vietnam Than Hoa dengan skor 3-0 dalam laga ke-5 fase grup.
Meski kalah dalam penguasaan bola di sepanjang pertandingan, namun serangan PSM Makasar lebih efektif dan tajam sehingga dapat memasukan tiga gol ke gawang Than Hoa pada laga yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan, Rabu malam (05/02/2025).
PSM Makassar mendapat dua gol dari Nermin Haljeta striker kewarganegaraan Slovenia dan satu gol pembuka dari pemain asal Jepang Daisuke Sakai.
Hasil pertandingan tersebut membuat tim berjuluk Juku EjaH itu meraih posisi kedua pada Grup A di fase ini dengan perolehan 10 poin dari 3 kemanangan, 1 seri, dan 1 kekalahan, karena itu PSM Makassar berhak maju ke semifinal.
Sayangnya posisi pertama grup A ditempati oleh klub asal Thailand BG Panthum United dengan perolehan 11 poin dari 3 kemenangan dan 2 laga dengan hasil seri.
Jalannya Pertandingan PSM Makassar vs Than Hoa
Dalam laga tersebut, Than Hoa berhasil menciptakan peluang pertama pada menit ke enam. Tendangan Doan Ngoc Tam dari mengarah tajam ke gawang namun berakhir diblok dengan baik oleh pemain PSM Makassar.
Tidak berselang lama, pada menit ke tujuh, A Mit seorang gelandang Vietnam melakukan percobaan membobol gawang yang dijaga oleh Reza Arya Pratama, namun kembali terbentur pemain Juku EjaH.
PSM Makassar mencoba membalas lewat dua peluang melalui Victor Dethan (30′) dan Daisuke Sakai (33′) namun sayangnya belum dapat membobol gawang Than Hoa.
Selanjutnya, Than Hoa kembali melakukan serangan yang mengancam gawang Arya melalui tendanga dari luar kotak pinalti oleh Luiz Antoni, namun penampilan apik ditunjukan sang penjaga gawang dengan menangkap bola yang mengarah kepada gawangnya dengan baik.
Akhirnya gol tercipta bagi PSM Makassar oleh sepakan jarak dekat Daisuke pada menit-menit akhir babak pertama mengubah skor menjadi 1-0, Juku EjaH unggul sementara sampai turun minum.
Saat laga babak kedua mulai berjalan, pada menit ke dua, PSM berhasil menggandakan skor menjadi 2-0 melalui gol yang dihasilkan oleh tendangan Nermin Haljeta di area kotak penalti setalah mendapat umpan silang dari Victor Luiz.
Kemenangan PSM semakin pasti ketika gol ketiga tercipta pada menit ke-76 oleh Haljeta setelah menuntaskan serangan balik dengan sepakan kaki kirinya menjadikan PSM Makassaar unggul 3-0 atas Than Hoa.
Setelah gol ketiga dari PSM, skor tidak berubah sampai laga berakhir dan menjadikan klub sepakbola asal Indonesia itu melaju ke babak semifinal.
Baca juga: FCSB vs Manchester United, Setan Merah Menang, Ini Calon Lawannya di Babak 16 Besar
Susunan Pemain dan Klasemen Grup A
PSM Makassar dengan formasi 4-1-4-1:
Reza Arya Pratama
Victor Luiz
D. Salman
A. Tanjung
S. Lasinari
R. Eka Pratama
L. Fall
D. Sakai
V. Dethan
A. Raehan
N. Haljeta
Thanh Noa dengan formasi 4-4-2:
Trih Xua Hoang
Hoang Thai Binh
Dinh Viet Tu
Nguyen Thanh Long
Doan Ngoc Ha
Doan Ngoc Tan
Nguyen Thai Son
Luiz Antonio
A Mit
Nguyen Ngoc My
Yago
