DemosMagz – Nasib Shin Tae-yong di Timnas Indonesia akhirnya resmi mendapatkan jawabannya. PSSI telah mengumumkan bahwa Shin Tae-yong tidak akan menahkodai Timnas Indonesia lagi, pada Senin (6/1/2025). Tanpa berte-tele Pemecatan Shin Tae-yong langsung diberitahukan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
Ia menjelaskan alasan pihaknya memecat pelatih asal Korea Selatan itu adalah untuk kebaikan Timnas Indonesia. “Apa yang kita lakukan hari ini untuk kebaikan Tim Nasional,” tutur Erick Thohir.
“Kalau dilihat PSSI satu setengah dua tahun terakhir mempunyai program sangat konsisten,” tambahnya.
Erick Thohir juga tak lupa mengucapkan terimakasih kepada Shin Tae-yong atas kinerjanya selama memimpin Timnas Indonesia dan menjelaskan bahwa hubungan dirinya dengan pelatih asal Korea Selatan itu sangat baik.
“Semua kita lakukan sangat transparan tanpa agenda tertutup. Kita mengucapkan terima kasih kepada kinerja Coach Shin Tae-yong selama ini,” ucapnya.
“Hubungan kami sangat baik dan kita bekerja baik untuk program-program yang kita jalani,” tambahnya.
“Tapi dinamika di timnas ini menjadi perhatian khusus dalam kami melakukan evaluasi. Kita melihat perlunya ada pimpinan yang bisa lebih menerapkan strategi yang disepakati oleh para pemain,” pungkasnya.
Ia juga menjelaskan bahwa pemecatan ini sudah menjadi keputusan yang tepat karena menurutnya Timnas bukan pemilik perorangan namun milik suatu bangsa dan Negara.
“Keputusan ini bukan karena timnas milik siapa-siapa tapi karena timnas ini milik Indonesia,” tutupnya.
Pada akhir Juni 2024, Shin Tae-yong menandatangani kontrak perpanjangan hingga 2027 untuk mempersiapkan tim menghadapi putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Perlu diketahui, Shin Tae-yong bergabung pada Desember 2019 dan telah melatih berbagai kelompok usia tim nasional Indonesia. Secara keseluruhan, ia telah memimpin Timnas Indonesia dalam 110 pertandingan, dengan 49 kemenangan dan 40 kekalahan.
Baca juga: Sejarah! Timnas Indonesia Jadi Negara ASEAN Tersukses di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia
Sebelumnya, isu terkait pemecatan Shin Tae-yong telah ramai diperbincangkan, dimulai setelah media Italia, Tuttosport, merilis artikel dengan judul “Thohir Ingin Piala Dunia: Pelatih Eropa untuk Indonesia” pada 30 Desember 2024.
Dalam artikel tersebut, dijelaskan bahwa pelatih asal Eropa dinilai lebih cocok untuk mewujudkan visi Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dalam membawa timnas Indonesia ke kancah dunia.
Tuttosport juga mengungkapkan bahwa pelatih baru tersebut diharapkan bisa bergabung sebelum timnas Indonesia menjalani dua laga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Australia dan Bahrain pada Maret.
Media tersebut berpendapat bahwa strategi Shin Tae-yong yang mengandalkan “fisik dan lari” sudah tidak lagi efektif, terutama karena timnas Indonesia kini banyak diperkuat oleh pemain yang berkompetisi di Eropa.
Spekulasi mengenai masa depan Shin Tae-yong semakin berkembang setelah timnas gagal mencapai target minimal lolos ke semifinal ASEAN Cup 2024.
Isu pemecatan Shin Tae-yong semakin panas di media sosial, terutama setelah salah satu anggota Exco PSSI mengunggah pesan perpisahan untuk pelatih asal Korea Selatan tersebut.
“Terima kasih Shin Tae-yong atas kebersamaannya selama ini,” tulis Khairul Anwar di Instagram.
“Kamu tetap menjadi bagian dari sejarah transformasi sepak bola Indonesia,” tambahnya.
Namun, unggahan tersebut akhirnya tiada, karena sang pemilik akun menghapusnya, menambah derasnya spekulasi di kalangan penggemar sepak bola tanah air. Salah satunya adalah penggemar sepak bola tanah air asal Kota Cirebon, Akbar. Saat ditemui tim Demosmagz, ia menuturkan bahwa ia sangat menyayangkan jika memang pelatih asal Korea Selatan itu dipecat.
“Sayang sekali sih mbak kalo sampai ada pemecatan Shin Tae-yong ditengah jalan seperti sekarang, karena kan Timnas Indonesia tinggal satu langkah lagi menuju Piala Dunia 2026,” ucapnya.
Akbar juga menambahkan bahwa ia tak setuju dengan pemecatan Shin Tae-yong karena merasa Shin Tae-yong telah berjasa dari segi taktik hingga performa pemain muda di Timnas Indonesia untuk saat ini.
“Ya gimana mau setuju (pemecatan Shin Tae-yong) jika lihat performa Timnas Indonesia sedang berada di kata on-fire?, terus juga Shin Tae-yong ini pintar mengolah pemain muda yang ada di Timnas jika kita bandingkan dengan pelatih yang lainnya,” tambahnya.
Mengenai isu pemecatan Shin Tae-yong, Erick Thohir dijadwalkan akan mengadakan konferensi pers pada Senin (6/1/2025). Hal ini dikonfirmasi oleh Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali. Ia menyatakan bahwa konferensi pers tersebut akan berlangsung pada pukul 12.00 WIB di Menara Danareksa, Jakarta.
“Besok jam 12 Ketum (Erick Thohir) akan Konpers di Menara Danareksa,” ujar Zainudin mengutip daru Kompas.com, Minggu (5/1/2025).
2 komentar